Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Sutradara Hong Eui Jung Umumkan Pemeran Film ‘Revenger’

Karawang: Sutradara Hong Eui Jung memastikan jajaran pemeran film terbaru ‘Revenger’ telah lengkap dan siap diproduksi. Sutradara film ‘Voice of Silence’ itu juga memulai proses pengambilan gambar sejak 17 November lalu.
(dari kiri ke kanan) Kim You Jung, Park Ji Hwan dan Cho Yeo Jeong yang akan menjadi peran utama film 'Revenger' (Foto: Instagram/you_r_love, lightyear81 dan IMDb)

Film ‘Revenger’ mengisahkan Yoon Ha yang menjadi arwah setelah meninggal tidak adil akibat sebuah kecelakaan mendadak. Ia bekerja sama dengan sosok ‘goblin’ yang telah mendambakan kehidupan sebagai manusia selama empat ratus tahun.

Kim You Jung dipercaya memerankan karakter Yoon Ha, sosok arwah yang tidak dapat meninggalkan dunia orang hidup. Karakter tersebut digambarkan berjuang menyelamatkan adik kandungnya yang berada dalam ancaman serius.

Sedangkan, Park Ji Hwan akan tampil sebagai ‘goblin’ yang terbangun dari segel panjang setelah bertemu Yoon Ha. Interaksi keduanya disebut menghadirkan chemistry tak terduga dalam alur cerita film tersebut.

Cho Yeo Jeong memerankan Joo Bo, seorang dukun yang mengejar arwah Yoon Ha. Karakter ini berperan untuk menghubungkan dunia manusia dan kematian sekaligus akan meningkatkan ketegangan narasi.

Deretan pemeran pendukung turut diisi Yoo Jae Myung yang kembali bekerja sama dengan Hong Eui Jung. Selain itu, Ji Il Joo dan Bek Hyunjin melengkapi komposisi pemain dengan karakter yang beragam.

Film ini menawarkan perpaduan karakter yang segar dalam balutan fantasi dan komedi okultisme. Cerita juga dijanjikan menghadirkan unsur hiburan sekaligus kedalaman emosi bagi penonton.(*)