Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Film Kafir Bakal Tayang 29 Januari, Gerbang Sukma' Hadrikan Teror Gelap Mencekam

Jakarta: Film horor terbaru berjudul ‘Kafir: Gerbang Sukma’ resmi merilis trailer perdananya. Cuplikan tersebut langsung menampilkan nuansa horor gelap, brutal, dan penuh teror dari dosa masalalu.
Poster resmi film 'Kafir: Gerbang Sukma' (Foto: Dok/Starvision Plus)

Film ini dibintangi Putri Ayudya, Rangga Azof, dan Nadya Arina sebagai pemeran utama. Turut terlibat Indah Permatasari, Asha Assuncao, Arswendy Bening Swara, Muthia Datau, hingga Teddy Syach.

Nama-nama lain seperti Sujiwo Tejo, Nova Eliza, Fuad Idris, dan Totos Rasiti juga memperkuat jajaran pemain. Kehadiran mereka menambah kisah dramatik dalam film horor ini.

Kisahnya berpusat pada sebuah keluarga yang masih dibayangi masa lalu yang belum selesai. Delapan tahun setelah kematian sang ayah, Herma, akibat santet, luka lama perlahan kembali menghantui keluarganya.

Istrinya Sri melanjutkan hidup bersama anak-anaknya, Dina dan Andi. Andi, yang kini telah menikah dengan Rani mencoba membangun kehidupan baru.

Ketika Sri mendapat kabar bahwa ibunya sakit keras, ia bersama keluarga memutuskan menjenguknya. Keputusan ini justru menjadi awal rangkaian kejadian mengerikan yang tak terduga.

Rumah lama yang mereka datangi menyimpan rahasia kelam. Dosa masa lalu yang selama ini disembunyikan Sri perlahan bangkit dan mulai mengancam keselamatan seluruh keluarganya.

Teror demi teror muncul tanpa ampun. Santet, gangguan makhluk tak kasat mata, hingga kekerasan psikologis membungkus cerita dengan atmosfer mencekam.

‘Kafir: Gerbang Sukma’ diproduksi oleh Starvision Plus. Film ini digarap oleh sutradara Azhar Kinoi Lubis dengan skenario yang ditulis Upi bersama Dea April.

Film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 29 Januari 2026. Siap menghadirkan pengalaman horor lokal yang gelap, intens, dan mengguncang emosi penonton.(*)