Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Tanggapan Oasis, Rencana Isi Lagu Film James Bond

Bandung: Musisi sekaligus gitaris band rock asal Inggris Oasis, Noah Gallagher buka suara soal spekulasi kemungkinan bandnya sebagai kandidat untuk pengisi lagu tema film “James Bond” mendatang. Noel dalam wawancara dengan talkSPORT menanggapi speskulasi itu bahwa hingga kini belum ada kontrak kesepakatan antara pihak waralaba Bond dan Oasis.

Oasis Band, dan aktor 007 (Foto: Daily Mail)

“Soal James Bond ini? Maksudnya Oasis? Ah, tidak,” kata Noel, sebagaimana dilansir NME, Rabu (7/1/2025). Meski belum ada pembicaraan resmi, Noel mengaku tidak menutup kemungkinan untuk mengisi lagu tema Bond. Dan Ia menilai keterlibatan dalam proyek film itu akan menjadi sebuah kehormatan.

“Kalau Oasis yang mengerjakannya? Tentu saja. Sudah pasti. Itu akan menjadi sebuah kehormatan besar, dan menurut saya, hal-hal seperti itu seharusnya dikerjakan oleh orang Inggris, bukan orang Yanks,” tutur dia.

Sebelumnya, The Sun pada pekan lalu melaporkan bahwa band asal Manchester itu berada di posisi teratas dalam daftar keinginan Amazon MGM untuk mengisi lagu tema film “James Bond” mendatang. Sementara itu, Liam Gallagher juga ikut menanggapi rumor Bond bulan lalu dengan membalas sebuah postingan di X.

“Ini akan terjadi, tunggu saja sampai kamu mendengarnya, ini lagu BOND terbaik yang pernah ada,” tulis Liam. Menurut TheGuardian, sejarah lagu tema Bond bermula dari film “Jame Bond” pertama, “Dr No” (1962), dan sejak itu setiap film selalu memiliki lagu tema yang unik.(*)